Kamis, 11 Juli 2013

Lewat Tikungan? Ikuti Cara Ngerem berikut ! Part 2



3. Jalan Berkerikil


Sewaktu melalui tikungan berbatu kerikil, kondisi mobil boleh dikatakan hampir tak terkendali atau kemungkinan tergelincir amat besar. Meski demikian, kondisi mobil masih dapat dikendalikan walau hanya sebatas 80 persen.

Penyebabnya karena batu kerikil tidak menyatu dengan aspal, sehingga permukaan ban berada di atas kerikil bukan aspal. "Sebaiknya hindari tikungan jalan berkerikil seperti ini, kecuali jika memakai ban khusus yang jarang dijual," tambah Fitra.



4. Jalan Berpasir




Sementara begitu melalui tikungan berpasir, mobil dapat dikendalikan walaupun lebih riskan dibandingkan tikungan jalan basah. Faktor pengendalian hanya sebesar 70 persen tergantung kecepatan dan jenis ban.


5. Jalan Bertanah



Pengereman pun sebaiknya dalam keadaan lurus sebelum melakukan manuver. Namun ketika melalui tikungan jalan yang ada tanahnya, pengendalian cuma terkontrol sebesar 60 persen, terutama pada jenis tanah yang masih diselimuti embun pagi. Tapi sebaiknya, hindari tikungan jalan seperti ini.



Sumber : otosia.com